Gerakan Pungut Sampah bukti Komitmen TelU dalam Hari Sampah Nasional

Hari sampah nasional ditetapkan pada hari ini 21 Febuari sejak tahun 2005 karena untuk mengenang tragedi longsornya TPA Leuwigajah. 21 Februari 2005 pada dini hari, tempat pembuangan akhir (TPA) sampah Leuwigajah longsor dan mengubur 143 orang tewas seketika. Sekitar 137 rumah di Desa Batujajar Timur, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung dan dua rumah di Desa Leuwigajah, Cimahi, Provinsi Jawa Barat juga tertimbun longsoran sampah dengan ketinggian mencapai 30 meter.

Telkom University sebagai salah satu kampus yang peduli terhadap lingkungan, sejalan dengan hal itu menyelenggarakan “Gerakan Pungut Sampah” yang diresmikan oleh Rektor Telkom University Prof. Ir. Mochammad Ashari.

Kegiatan Gerakan Pungut Sampah dilaksanakan oleh Direktorat Kemahasiswaan Telkom University dengan komando langsung dari Andi Joko (Direktur Kemahasiswaan) bersama beberapa Unit Kegiatan Mahasiswa penggiat lingkungan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.